Senin, 30 Januari 2017

Step by step proses bisnis software leasing

Login

Proses login dengan user dan password yang sudah dibuat sesuai kewenangannya.

  • buka browser gogle chrome kemudian ketik http://demo.maxonerp.com/
  • setelah tampil layar login isi dengan userid=admin dan password=admin
  • kemudian klik tombol Login


Menu Utama
  • setelah berhasil login kemudian akan ditampilkan menu utama maxon
  • anda klik tombol menu Leasing
  • nanti akan tampil menu utama leasing seperti berikut ini

1. Debitur
menu debitur dipakai untuk mencatat data-data debitur atau calon pelanggan atau customer kita.
  • dari menu utama leasing klik tombol menu Debitur
  • selanjutnya akan tampil daftar debitur yang sudah dibuat untuk membuat debitu baru klik tombol Add
  • nanti akan tampil formurlir pengisian data-data debitur seperti berikut ini.
  • setelah diisi dengan benar klik tombol Simpan

2. Pengajuan
langkah selanjutnya adalah membuat dokumen pengajuan kredit barang untuk debitur bersangkutan.
  • dari menu utama leasing klik tombol menu Pengajuan
  • selanjutnya akan tampil daftar pengajuan yang sudah dibuat, untuk membuat pengajuan baru atas nama tersebut klik tombol Add
  • nanti akan tampil formulir pengisian data-data pengajuan seperti berikut ini
  • pertama isi dulu bagian header kemudian simpan untuk melanjutkan mengisi dan memilih barang kemudian simpan lagi

  • kemudian untuk menambahkan barang klik tmbol Add dibawah 
  • nanti tampil pilihan barangnya, setelelah pilih barang klik tombol hitung untuk melihat berapa angsurannya
  • setelah itu klik tombol Save
  • ubah tenor dalam bulan kemudian klik tombol Recalcb apabila diperlukan berbeda tenornya.
  • setelah barang diinput klik lagi tombol Simpan diatas
  • selesai

Survey
setelah proses pengajuan selanjutnya adalah pembuatan jadwal survey oleh kepala survey untuk disurvey ke lokasi oleh surveyor yang sudah dipilih, nanti ketika surveyor itu login akan tampil didashboardnya informasi jadwal survey untuk yang bersangkutan.
  • dari menu utama leasing klik tombol Survey
  • kemudian akan tampil daftar nomor SPK yang belum disurvey
  • silahkan pilih dengan menconteng dan pilih tanggal beserta surveyornya
  • setelah dipilih klik tombl Proses
  • setelah klik tombol proses maka nomor SPK itu akan masuk ke informasi data spk yang harus disurvey ke lokasi oleh surveyor tersebut ketika login ke program

Pelaksanaan Survey
dibawah ini dimisalkan yang surveyor dipilih adalah admin akan tampil data aplikasi nomor SPK yang harus disurvey seperti berikut ini:
  • klik tombol Refresh di browsernya atau logout dan login lagi
  • setelah itu didasboardnya akan tampil daftar yang harus disurvey seperti ini
  • klik nomor SPK yang kamu ingin survey
  • nanti input formulir survey beserta upload foto-foto yang diperlukan seperti berikut ini


  • klik tombol Submit untuk mulai memasukan data survey
Phone Verify
selanjutnya apabila sudah disurvey dan masuk kebagian admin, kemudian bagian phone verify melakukan pengecek terhadap data yang masuk yang nantinya akan dibuatkan scoringnya.
  • dari menu utama leasing klik tombol Verify
  • setelah itu akan tampil daftar SPK yang telah disurvey untuk diverifikasi
  • klik salah satu nomor SPK dari daftar yang ada
  • setelah diklik salah satu kamu lakukan verifikasi by phone ke nomor yg bisa dihubungi dengan mengisi formulir seperti berikut ini.
  • klik salah satu nomor SPK nanti akan tampil informasinya dibawahnya
  • kemudian klik tombol Proses untuk menampilkan dialog box untuk input data verify
  • isilah data verifikasinya
  • setelah selsai klik tombol Proses atau bila ingin ditunda dulu klik tombol Simpan untuk dilanjutkan.
  • selesai
Scoring
selanjutnya untuk menentukan nilai score antar survey dan phone verify bisa dilakukan dengan proses scoring apabila lebih dari 75% maka boleh dilanjutkan untuk membuat kontrak kreditnya.
  • dari menu utama leasing klik menu Scoring
  • nanti akan tampil daftar nomor pengajuan untuk dilakukan scoring seprti berikut ini:


  • klik salah satu  kemudian conteng apabila data sama dengan apa yang disurvey dan diverify
  • setelah selesai klik hitung atau klik tombol Simpan


Proses Approval
stelah proses scoring berhasil selanjutnya adalah proses persetujuan kredit untuk rencana dibuatkan kontrak kredit oleh bagian admin kredit
  • dari menu utama kredit klik tombol Proses Aproval
  • selanjutnya akan tampil daftar nomor SPK yang siap untuk di approve
  • piliih salah satu nomor untuk direview untuk diproses persetujuan
  • review data spk, debitur, scoring, hasil survey dan lainnya dengan cara klik pada link tersebut
  • setelah selesai klik tombol approved atau not approved  atau isi catatan bisa tidak diapprove atau catatan lainnya.
Kontrak Kredit
setelah pengajuan disetujui langkah selanjutnya adalah admin membuatkan kontrak kredit berdasarkan jadwal tagihan
  • dari menu utama leasing klik tombol Kontrak Kredit
  • selanjutnya akan tampil daftar kontrak yang sudah dibuat, untuk membuat kontrak baru klik tombol Add
  • setelah itu akan tampil formulir input kontrak seperti berikut ini
  • klik tombol pilih salah satu nomor SPK kemudian klik tombol Select
  • selanjutnya data dan informasi spk akan dimasukan kedalam kontrak ini 
  • selanjutkan klik tombol Simpan terlebih dahulu untuk membuat nomor kontrak baru tetapi masih berstatus Draft
  • setelah berhasil kemudian apabila nomor ini sudah mau diproses maka klik tombol Proses dan isilah tanggal penagihan
  • dari daftar apabila sudah berhasil maka secara otomatis hal-hal berikut dibuatkan

  • - pembuatan jadwal billing tagihan sesuai tenor

  • ----> apabila quantity stock tersedia maka'
  • - pembuatan nomor sales order baru
  • - pembuatan nomor delivery order baru
  • ----> apabila quantity stock tersedia tetapi ada di lokasi gudang lain maka
  • - otomatis akan dibuatkan transfer stock antar lokasi gudang yg perlu disetujui
  • - otomatis akan dibuatkan nomor SO dan DO pada tanggal tertentu menurut perkiraan

  • ----> apabila quantity tidak tersedia digudang maka
  • - otomatis akan dibuatkan nomor Purchase Order (PO) baru ke supplier barang tersebut
  • - otomatis akan dibuatkan nomor SO dan DO pada tanggal tertentu menurut perkiraan 


Sales Order
nomor sales order akan dibuat secara otomatis apabila setelah kontrak dibuatkan dan quantity stock ada dan tersedia digudang .
  • dari menu utama maxon klik menu Penjualan kemudian klik Sales Order
  • nanti tampil daftar nomor SO pilih salah satu nomor so yang baru didaftar
  • lakukan Edit apabila diperlukan



Delivery Order
secara otomatis nomor surat jalan baru akan dibuatkan setelah nomor kontrak dibuatkan
  • klik menu utama Penjualan kemudian klik menu Delivery
  • dari daftar nomor surat jalan yang ada klik tombol Edit udah mengubah dan mencatak nomor surat jalan ini

  • untuk mencetak nomor surat jalan anda bisa klik tombol Print





Purchase order
Nomor PO baru akan dibuatkan setelah kontrak dibuatkan apabila barang tidak tersedia digudang dan perlu dibuatkan pembelian barang kesupplier barang tersebut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar